Cara Input Gambar Foto di Photoshop Dari Folder Anda
Cara memasukkan gambar/foto di Photoshop
Sepanjang yang penulis tahu, setidaknya ada 3 cara insert file grafis untuk kemudian Anda edit. Baik yang sifatnya mudah, maupun yang sedikit merepotkan. Hehehe.
1. Drag and drop
Drag = seret (ambil), drop = jatuhkan (letakkan).
Begitulah terjemahan yang saya berikan. Kalaupun keliru, yang jelas konteksnya sepertinya akan sama saja kalau berbicara makna kata.
Tapi, setidaknya paham kan mengenai maksud saya? Lalu bagaimana prosesnya untuk membantu Anda melakukannya?
Tentunya, saya beranggapan bahwa sobat pasti sudah membuka software Photoshop di PC/laptop. Yang perlu dilakukan adalah dengan membuka lokasi penyimpanan foto yang akan dibuka tersebut.
2. Menggunakan menu open
Nah, langkah pertama tadi adalah dengan memulainya lewat mencari dan memilih file, baru kemudian disisipkan ke PS. Sedangkan, cara yang kedua ini adalah sebaliknya.
Anda akan membuka gambar dengan memanfaatkan menu dari dalam Photoshop itu sendiri.
Tahapannya yaitu dengan memilih menu File - Open. Atau bisa dengan menggunakan shortcut CTRL+O.
3. Menggunakan Adobe Bridge
Kalau tak salah, Adobe Bridge ini kayaknya sudah ada secara bap} waan ketika kita sudah selesai menginstall Photoshop.
Cara ini sebenarnya cukup merepotkan, bahkan akan jarang Anda gunakan. Tapi, kenapa saya tetap menginformasikannya?
Ada banyak alasannya. Namun, setidaknya saya ingin menyampaikan bahwa di AB itu banyak juga loh fitur-fitur menarik yang bisa dieksplorasi. Salah satunya adalah mengedit foto dengan Camera Raw. Semoga kita bisa membahasnya di lain kesempatan.
Untuk memasukkan gambar, Anda hanya perlu menemukan folder penyimpanan file seperti langkah pertama dan kedua diatas. Kemudian coba klik kanan di gambarnya. Pilih Open in Photoshop untuk memuat gambar yang nantinya akan Anda edit.